ASPIRASIKU - Informasi terbaru bagi calon pegawai negeri sipil (CPNS), Pemerintah telah mengumumkan jadwal CPNS 2023 diundur.
Sebelumnya, pendaftaran CASN meliputi PPPK dan CPNS 2023 dijadwalkan dimulai pada 17 September 2023.
Terbaru, Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui Pengumuman BKN Nomor 8871/B-KS.04.01/SD/K/2023 mengumumkan penundaan resmi pendaftaran Calon Aparatur Sipil Negara (CASN), termasuk seleksi CPNS hingga 20 September 2023.
Baca Juga: BUKA HARI INI! Link Resmi Daftar CPNS 2023 Kemenhub, Kemenag Hingga Kemenkumham
Perlu dicatat, informasi sebelumnya tentang jadwal pelaksanaan seleksi CASN Tahun 2023 pada 21 Agustus 2023 tidak berlaku karena adanya perubahan ini.
Tahun ini, formasi CPNS hanya tersedia di instansi pusat dan tidak di instansi daerah. Total 28.903 formasi CPNS telah dialokasikan di instansi pusat, sesuai dengan persetujuan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenpanRB).
Adapun Pendaftaran CPNS 2023 dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) secara online dapat dilakukan melalui laman Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN), https://sscasn.bkn.go.id, hingga 9 Oktober mendatang.
Baca Juga: Kapan Pengumuman Seleksi CPNS 2023? Simak Jadwal Selengkapnya
Berikut adalah rincian jadwal terbaru seleksi CPNS 2023:
Pengumuman Seleksi: 19-3 Oktober 2023
Pendaftaran Seleksi: 20 September-9 Oktober 2023
Seleksi Administrasi: 20 September-12 Oktober 2023
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 13-16 Oktober 2023
Artikel Terkait
CONTOH Surat Pernyataan Penempatan Dimanapun CPNS 2023
INFO CPNS 2023 Terbaru! Inilah Daftar Instansi dan Pemda yang Buka Formasi CPNS dan PPPK 2023
LINK Pendaftaran CPNS 2023 Lulusan SMK, Total Lowongan 572.496 Formasi, Cek Daftar Instansinya
CATAT! Daftar Kementerian yang Buka CPNS 2023, Pendaftaran Dimulai 17 September
Besok Pengumuman! Ini Cara Cek Formasi CPNS 2023 di SSCASN, Calon Pendaftar Wajib Tahu!
Keputusan Menteri PANRB Nomor 651 Tahun 2023 PDF, Ini Nilai Ambang Batas SKD Pengadaan CPNS 2023
Pendaftaran CPNS 2023 Dibuka Besok 17 September 2023, Simak Syarat dan Cara Daftar CASN
PENTING! Cara Daftar dan Membuat Akun di SSCASN BKN CPNS 2023 Lulusan SMA
Kapan Pengumuman Seleksi CPNS 2023? Simak Jadwal Selengkapnya
BUKA HARI INI! Link Resmi Daftar CPNS 2023 Kemenhub, Kemenag Hingga Kemenkumham